Warga Negara Indonesia, 65 tahun, berdomisili di Jakarta.
Dewie Pelitawati memperoleh persetujuan dari Otoritas Jasa Keuangan berdasarkan Keputusan Dewan Komisioner Otoritas
Jasa Keuangan Nomor KEP-9/D-03/2014 pada tanggal 24 Februari 2014 dan efektif menjabat pada tanggal 22 Mei 2014.
Beliau diangkat kembali sebagai anggota Dewan Komisaris dan Komisaris Independen PT Bank BTPN Syariah Tbk (BTPN
Syariah) sesuai hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan tanggal 12 April 2023 dengan masa jabatan
sampai dengan penutupan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan yang akan diadakan pada tahun 2026.
Saat ini beliau menjabat sebagai Ketua Komite Pemantau Risiko di BTPN Syariah. Beliau mewakili BTPN Syariah sebagai anggota dari Komite Tata Kelola Terintegrasi PT Bank SMBC Indonesia Tbk (SMBCI).
Beliau memiliki pengalaman berkarier lebih dari 39 tahun, mengawali karier sebagai seorang Legal Manager di PT Indosat (1985-1999) dan telah bekerja di beberapa perusahaan dengan posisi sebagai Head of Chairman Office dari Indonesia Bank Restructuring Agency (1999-2000), Secretary to Junior Minister dari Minister for National Economic Restructuring-RI (2001), SPV Legal/General Counsel di
PT Indosat (2002-2008), Anggota Dewan Komisaris dari PT Indosat Mega Media Mobile dan Komisaris PT Satelindo (2002-2003), Chief Legal and Compliance dari PT Indosat (2009-2010), Partners pada Bahar and Partners Attorney At Law (2010-2013), Senior GM Corporate Legal, Governance and Compliance dan Advisor to CEO pada XL-Axiata Tbk (2013-November 2018).
Beliau memperoleh gelar Sarjana Hukum pada tahun 1984 dan Magister Hukum pada tahun 2005 dari Fakultas Hukum Universitas Padjadjaran.
Beliau saat ini memiliki Kualifikasi 6 Bidang Manajemen Risiko Perbankan yang diterbitkan oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Keuangan Syariah dan telah mengikuti berbagai program penyegaran di area Manajemen Risiko Perbankan (Executive Class), Executive Overview of Islamic Bank oleh Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI), Program Penyegaran Perbankan Syariah di area International Islamic Bank oleh Lembaga Sertifikasi Profesi Perbankan (LSPP) dan Asosiasi Bank Syariah Indonesia (Asbisindo) dan berbagai program pelatihan profesional dan penyegaran lainnya, antara lain diselenggarakan oleh Dubai International Financial Center di area Islamic Ethical and Finance, RSM AAJ dan KNKG di area Sustaining Company Value through GCG Based Business Practices, Corporate Leadership Development Institute sehubungan Program Commissioner and Directorship, Asosiasi Advocate Indonesia, Lembaga Komisaris dan Direktur Indonesia (LKDI) di area Regulasi dan Tingkat Kesehatan Bank, Indonesia Institute for Corporate Directorship (IICD) di area managing risk of bribery in the private sector, serta berbagai program penyegaran lainnya di area Aksi Keuangan Berkelanjutan, Leadership Series, Pelindungan Data Pribadi, Strategic Seminar lingkup group keuangan SMBC Group di area Macro Economy, Economic Outlook, Strategic Plan dan APAC ESG Strategy, serta Information Security and Risk Beyond 2022.
Selain di BTPN Syariah, Dewie Pelitawati menjabat sebagai Anggota Komite Audit di Universitas Padjadjaran (2021-2025).
Dewie Pelitawati tidak memiliki hubungan afiliasi dengan Direksi, Dewan Komisaris, Dewan Pengawas Syariah, dan
Pemegang Saham Pengendali.